Selasa, 17 April 2018

(REVIEW) LATULIPE Firming Eye Treatment

Hai… temen-temen semua. Kali ini aku bakal ngereview salah satu produk impianku, yaitu eye cream. Udah sejak lama aku pingin banget punya eye cream untuk melengkapi 7-10 steps skin care routine ku. Aku juga pingin merawat kulit sekitar mata yang udah kayak panda dan mencegah munculnya garis-garis halus (keriput). Hehe… Maklum umurku sudah 20an :”) Dari semua pilihan eye cream yang ada,  pilihanku jatuh pada LATULIPE Firming Eye Treatment karena…
a) Harga
b) Kemudahan untuk membeli

Ok, untuk lebih mudahnya aku bakal coba review singkat soal produk ini. Kita mulai… sekarang!

1) Packaging
Kemasan luarnya didominasi warna silver dengan tulisan warna biru. Dari kemasan luar tertulis nama produk, ingredients, expired date, serta fungsi produk. Nah, ini silahkan kalian perhatikan hasil jepretanku dengan baik. Sedangkan packaging produknya sendiri berwarna biru tua dan berbentuk tube mungil. Tubenya mudah untuk digunakan sehingga kalian bisa mengontrol isi yang mau dikeluarkan. Selain itu tube ini travelable banget (mungil soalnya).






2) Price
Menurutku harganya ini cukup terjangkau, yaitu 45k. Sejak lama aku mendambakan eye cream, dari hasil browsing sana sini tentang eye cream, rata-rata eye cream produk luar negeri harganya sekitar ratusan ribu :”) *oh my money. Aku pun mulai browsing produk lokal dan rajin bertanya-tanya di setiap counter make up tentang eye cream. Akhirnya aku pun menemukan ini. J
Oh, iya aku beli ini di mall yang ada counter LaTulipe. I think it's easy to be found :)

3) Isi
Produk berisi 10 gram ini berbentuk lotion/cream warna putih susu dengan sedikit aroma wangi yang tidak menyengat. Teksturnya lembut, mudah diaplikasikan, dan menyerap dengan cepat.



4) Khasiat
Ini adalah eye cream pertamaku. Jadi aku gak bisa membandingkan dengan eye cream lain.
Menurut klaim yang ditawarkan dari eye cream ini diantaranya:
- Menjaga kelembaban (YES)
- Merawat kekencangan kulit (Maybe)
- Membantu menyamarkan garis-garis halus dan kerut (Maybe)
- Memperlambat tanda-tanda penuan dini (Maybe)



Buatku ini sudah lumayan. Cukup melembabkan daerah sekitar mata. Kalau khasiat untuk menyamarkan garis-garis halus atau kerut... hmm... daerah mataku belum ada garis-garis halus dan kerut hehe. Aku biasa pake cream ini saat malam sebelum tidur. Saat bangun pagi, rasanya lebih fresh dan area sekitar mata jadi lembab.


Like
(+) Kemasannya praktis, mungil, dan higienis
(+) Harganya terjangkau
(+) Mudah ditemukan

Dislike
Nothing

Score 8/10

Repurchase?
Hmm... mau coba-coba yang lain dulu :)
He he :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NIVEA Lip Butter Raspberry Rose (REVIEW)

NIVEA Lip Butter Raspberry Rose (REVIEW) Hai… semua… Hari ini aku bakal review singkat salah satu lip care favoritku, yaitu NIVEA...